
PAMEUNGPEUK, Senin (5/1/2026) — RSUD Pameungpeuk melaksanakan apel pagi rutin yang diikuti oleh seluruh jajaran pegawai dan tenaga kesehatan, Senin pagi (5/1/2026). Kegiatan berlangsung tertib di halaman RSUD Pameungpeuk sebagai bagian dari penguatan disiplin serta komitmen pelayanan kepada masyarakat.
Bertindak sebagai pembina apel, Kepala Bidang Mutu dan Akreditasi RSUD Pameungpeuk, Doni Romdon Mubarokah, S.Kep., Ners., MMRS, menyampaikan amanat yang menekankan pentingnya sikap profesional, etika kerja, dan loyalitas pegawai terhadap institusi.
Dalam amanatnya, Doni menegaskan bahwa sikap dan perilaku yang baik merupakan fondasi utama dalam mewujudkan pelayanan kesehatan yang paripurna. Menurutnya, mutu layanan tidak hanya ditentukan oleh kompetensi teknis, tetapi juga oleh etika, komunikasi, serta integritas setiap individu dalam melayani pasien dan masyarakat.
“Pelayanan paripurna lahir dari sikap yang baik, komitmen, dan kesadaran bahwa setiap tugas yang kita jalani merupakan amanah,” ujarnya.
Ia juga menekankan pentingnya loyalitas terhadap rumah sakit sebagai institusi tempat pegawai mengabdi dan memperoleh penghidupan. Loyalitas tersebut diwujudkan melalui kedisiplinan, tanggung jawab, serta kepatuhan terhadap aturan dan nilai-nilai organisasi.
“Kita perlu menanamkan loyalitas terhadap RSUD Pameungpeuk, karena dari sinilah kita memperoleh penghidupan melalui gaji. Sudah sepatutnya kita memberikan kinerja terbaik dan menjaga nama baik rumah sakit,” tambahnya.
Apel pagi ini menjadi sarana komunikasi langsung antara manajemen dan pegawai untuk menyamakan persepsi, memperkuat budaya kerja, serta meningkatkan semangat kebersamaan dalam memberikan pelayanan kesehatan yang bermutu dan berorientasi pada keselamatan pasien.
Kegiatan apel ditutup dengan doa dan harapan agar seluruh pegawai RSUD Pameungpeuk senantiasa diberikan kesehatan, keikhlasan, dan profesionalisme dalam menjalankan tugas pelayanan kepada masyarakat. (Rahayu)































