teraskandaga.com – Mungkin hanya SDN 1 Margawati yang rutin melaksanakan kegiatan keagamaan, khususnya pengajian bulanan yang berlangsung di salah satu ruang multifungsi dilingkungannya di Jl. Margawati, Kelurahan Margawati, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Jawa Barat pada Kamis (11/7/2024).
Namun, karena tak lama lagi memasuki masuk sekolah, sehingga usai pengajian pihak sekolah melakukan assesmen awal untuk peserta didik barunya tahun ajaran 2024-2025.
Usep, S.Pd., M.Pd., MCE., selaku pimpinan sekolah mengungkapkan tujuan asesmen ini untuk mengukur dan memahami latar belakang, serta potensi yang dimiliki anak, khususnya dalam hal kemampuan literasi dan numerasi.

Menurutnya, informasi awal ini dapat membantu guru dalam merancang strategi pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan, kemampuan dan potensi setiap anak, sehingga proses belajar mengajar dapat berjalan lebih efektif.
“Seperti kebiasaan, hobi, kreativitas, dan kesiapan belajar, serta kemampuan bahasa, kemampuan kognitif, motorik, sosial dan emosional, juga dukungan dari rumah, serta lainnya dalam mendukung perkembangannya,” ungkapnya.
Ia menjelaskan, asesmen tak hanya dilakukan pada anak kelas 1 satu saja, melainkan semua jenjang dan sudah terjadwal, termasuk kegiatan keagamaan.
“Alhamdulillah, kami selalu bersinergi dan berkolaborasi dengan komite dalam melakukan kegiatan, utamanya dalam hal pembentukan karakter dan budi pekerti siswa termasuk guru-gurunya,” tandasnya. ***Jajang Sukmana