Tasikmalaya – Komandan Korem 062/Tn, Kolonel Inf Nurul Yakin, M.A., kembali menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan buka puasa bersama dengan Forkopimda, tokoh agama, serta anak yatim dan penghafal Al-Quran di wilayah Kodim 0612/Tasikmalaya. Acara ini berlangsung di Graha Asia Plaza, Jl. HZ. Mustofa, Kelurahan Tugujaya, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, pada Kamis (13/3/2025).
Mengusung tema “Semua Berhak Bahagia,” Safari Ramadhan ini bertujuan mempererat hubungan antara pemerintah, tokoh agama, dan masyarakat. Selain itu, kegiatan ini diharapkan memberikan manfaat nyata bagi anak yatim dan para penghafal Al-Quran, serta menjadi inspirasi bagi masyarakat dalam menciptakan acara buka puasa bersama yang lebih inklusif dan penuh kepedulian.
Dalam sambutannya, Danrem 062/Tn menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya acara ini. “Buka puasa bersama ini adalah kegiatan yang sangat positif,” ujarnya.
Ia juga menekankan pentingnya sinergi antara TNI dan tokoh agama di wilayah Tasikmalaya. “Saya berharap Dandim dan Danramil jajaran dapat terus aktif menjalin hubungan baik dengan para kyai, ustadz, dan pimpinan pondok pesantren, agar komunikasi dan kerja sama yang harmonis ini tetap terjaga,” tambahnya.
Selain Komsos dan buka puasa bersama, acara ini juga diisi dengan tausiyah dari Ustadzah Lulu Susanti, S.Pd.I, M.Ag. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan pemberian santunan kepada perwakilan penghafal Al-Quran dan anak yatim di wilayah Kodim 0612/Tasikmalaya sebagai bentuk kepedulian dan berbagi kebahagiaan di bulan suci Ramadhan.
Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain Dandim 0612/Tasikmalaya Letkol Arm Yan Octa Rombenanta, S.Sos., para Forkopimda Kota/Kabupaten Tasikmalaya, Kasi Ter Korem 062/Tn Letkol Inf Komarudin, Kasi Pers Korem 062/Tn Letkol Inf Chandra, para perwira staf dan Danramil jajaran Kodim 0612/Tasikmalaya, Ketua PC NU Kota Tasikmalaya H. Dudu Rohman, S.Ag., M.Si., Ketua MUI dan DMI kecamatan se-Kota Tasikmalaya, serta para tokoh agama dan tamu undangan lainnya. (Penrem 062/Tn)