SDN 2 Pataruman Akhiri Kegiatan Ramadhan dengan Bukber dan Simulasi Shalat Ied

0
53

Garut, 20 Maret 2025 – SDN 2 Pataruman Kecamatan Tarogong Kidul menutup kegiatan belajar mengajar di bulan Ramadhan dengan berbagai kegiatan keagamaan dan sosial. Pada Rabu (19/3), sekolah mengadakan buka puasa bersama (bukber) dengan siswa, yang kemudian dilanjutkan dengan penyerahan simbolis “Kantong Kanyaah” kepada anak-anak yatim dan seluruh siswa.

Hari ini, Kamis (20/3), kegiatan dilanjutkan dengan simulasi shalat Idul Fitri yang diikuti oleh seluruh siswa, diakhiri dengan pembagian “Kantong Kanyaah” yang sebelumnya telah diserahkan secara simbolis. Kegiatan ini ditutup dengan musyafahah atau saling bermaafan antar siswa dan guru.

Menurut Kepala SDN 2 Pataruman, Imas Lina Marlina, S.Pd., yang dihubungi melalui WhatsApp, program “Kantong Kanyaah” ini digagas secara spontan. Dana yang terkumpul berasal dari sumbangan para guru dan kepala sekolah, serta uang sewa kantin yang dikelola oleh komite sekolah.

“Karena keterbatasan waktu, kami belum melibatkan orang tua atau donatur lain. Namun, ke depannya, insya Allah, kegiatan berbagi di bulan suci ini akan menjadi agenda tetap dengan persiapan yang lebih matang. Kami berencana untuk menggandeng orang tua, komite, serta berbagai pihak dalam penggalangan donasi,” ujar Imas Lina Marlina.

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari para siswa dan guru. Diharapkan, semangat berbagi di bulan Ramadhan ini dapat terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi seluruh warga sekolah. ***Jajang Sukmana